Recap: Main ke Event Jakarta Coffee Week 2025

Jakarta Coffee Week 2025 (Jacoweek 2025)

Sebagai yang suka banget minum kopi, rasanya kayak kurang afdol kalau tidak menyempatkan untuk hadir di acara lebarannya anak kopi. Yup, ada salah satu event besar yang pastinya tidak bisa dilewatkan begitu saja oleh para penggemar kopi. Nama eventnya yaitu Jakarta Coffee Week (Jacoweek) 2025.

Event Jakarta Coffee Week 2025 ini jadi kunjungan saya yang kedua kalinya setelah di tahun 2024 lalu juga mengunjungi event yang sama. Tahun lalu event Jakarta Coffee Week diadakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE) di BSD. Dan tahun ini event Jacoweek 2025 juga diadakan di tempat yang sama.

Mau tau seperti apa keseruan saat hadir di event ini? Bisa kalian baca pada konten berikut ini ya.

Jauh-jauh ke BSD Demi Nyicip Kopi

Jakarta Coffee Week 2025
Jakarta Coffee Week 2025

Sebenarnya kalau mau minum kopi atau mencicipi aneka rasa kopi caranya begitu mudah. Cukup beli kopi sasetan atau datang ke coffee shop terdekat. Tapi kali ini saya mencoba cara ribet: pergi jauh ke BSD demi menjajal aneka rasa kopi yang begitu banyak pilihan rasa, varian, dan aromanya. Bayangin aja dari Depok ke BSD naik KRL dua jam lebih full berdiri sepanjang perjalanan demi bisa mencoba rasa kopi yang unik dan belum pernah dicoba sebelumnya.

Tapi gimana ya sebagai pecinta kopi rasa memang kayak ada yang ‘kureng’ gitu kalau tidak mampir ke event akbar yang jadi event “Lebarannya anak kopi” ini. Nama eventnya yaitu Jakarta Coffee Week 2025. Walaupun nama eventnya ada kata Jakarta disini, bukan berarti eventnya juga diselenggarakan di kota Jakarta, melainkan di Tangerang Selatan, tepatnya di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Hall 3 & 3A di BSD, Serpong.

Event Jakarta Coffee Week 2025 ini diselenggarakan selama tiga hari mulai tanggal 31 Oktober hingga 2 November 2025 yang lalu. Event ini berbayar ya, jadi tidak gratis. Tapi kalau bayarnya pakai salah satu aplikasi bank plat merah, jadinya bisa bayar tiket masuk dengan harga yang lebih murah. Kemarin saya hadir di hari ke-2 atau di hari Sabtu.

Di event Jacoweek 2025 kemarin ada begitu banyak stand dari berbagai kedai kopi lokal, roastery, stand penyedia alat-alat untuk membuat kopi, hingga stand khusus untuk minuman matcha. Disana juga ada stand khusus yang menyediakan produk minuman speciality coffee dari Jepang yaitu Tokyo Coffee Festival. Gak cuma tenant kopi dan matcha juga, ada kompetisi dan perlombaan juga disini antar barista dari roastery yang ada di Indonesia.

Recap Sedikit di Jacoweek 2024

Sebelum lanjut ke bahasan Jacoweek 2025 kemarin, saya mau recap dikit soal kunjungan saya di event Jacoweek 2024, setahun yang lalu.

Setahun lalu, saya coba iseng menghadiri event Jacoweek 2024, daripada di rumah saja bosan gak ngapa-ngapain. Sayangnya waktu itu pas sebelum tiba di ICE BSD, sudah kehujanan duluan pas sampai Intermoda BSD. Sampai ICE BSD pun lagi-lagi kehujanan juga. Karena sudah kehujanan dan agak kesiangan juga pas sampai disana, kunjungan saya di Jacoweek 2024 kemarin tidak terlalu lama.

Dari sekian banyak tenant, kemarin hanya beberapa tenant yang saya kunjungi di Jacoweek 2024. Mulai dari Tuku, Makmur Jaya Coffee Roastery, Kopikina, hingga Smoking Barrels. Waktu itu juga tidak banyak tester kopi yang saya coba. Disana saya sebatas membeli minuman kopi hitam apel dari Makjay, hingga membeli kopi bubuk dari Smoking Barrels.

Ngapain Aja di Jacoweek 2025?

Sekarang balik lagi ke event Jakarta Coffee Week 2025 yang lalu. Jadi dari sekian banyak tenant yang buka di event ini, saya ngapain aja disana? Tentu saja cicip dan jajal rasa kopi yang unik itu sudah jadi hal yang wajib dilakukan. Karena di event ini gak hanya tersedia aneka menu kopi susu kekinian yang biasa kalian temui, tapi ada juga aneka specialitiy coffee dalam bentuk biji kopi ataupun bubuk kopi yang sudah digiling. Dan enaknya, disini kalian juga bisa jajal tester dari speciality coffee tersebut sehingga kalian bisa tahu banyak aneka rasa kopinya juga.

Sebenarnya ada banyak sekali tenant disini seperti Tuku, Point Coffee, Sekutu Coffee, Kopikina, Kopi Nako, dan lain-lain. Tapi hanya beberapa tenant saja yang saya sambangi.

Icip-icip Kopi dari Koeslan

Line Up Biji Kopi Koeslan Jacoweek 2025
Line Up Biji Kopi Koeslan (Jacoweek 2025)

Dari sekian banyaknya tenant di Jacoweek 2025 ini, salah satu yang saya kunjungi adalah stand salah satu coffee roaster asal Solo yaitu Koeslan. Dulu pas ke Solo saya baru menjajal kopi magic dari Sekutu Coffee. Sementara disana ada banyak sekali kopi yang tak kalah enak seperti Loske hingga Koeslan. Nah, pertama kali dengar nama Koeslan itu dari medsos karena waktu itu sempat baca di Threads, banyak juga yang merekomendasikan kopinya Koeslan ini.

Di tenant Koeslan ini menyajikan beraneka ragam line-up biji kopi yang aromatik dan unik dari berbagai wilayah di Indonesia. Ada yang dari Aceh, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan daerah lainnya. Waktu itu sempat coba dua jenis tester kopi, salah satunya yaitu Avatara Anoxia yang berasal dari Gayo, Aceh. Rasanya unik banget karena ada rasa fruity seperti anggur, agak asam tapi menyegarkan gitu rasa kopinya. Menurut saya ini unik banget karena jarang ada kopi yang punya rasa seperti ini. Kalau pun ada, pasti harganya mahal. Dan pada akhirnya saya memutuskan buat beli kopi Avatara Anoxia ini dan minta digiling di tempat karena nggak punya alat roaster kopi di rumah.

Mampir Beli Kopi Makmur Jaya (Makjay)

Es Kopi Hitam Apel Makmur Jaya Jacoweek 2025
Es Kopi Hitam Apel Makmur Jaya (Jacoweek 2025)

Salah satu tenant yang ingin banget saya sambangi di event Jacoweek 2025 ini yaitu Makmur Jaya Coffee Roasters. Coffee roasters asal Bandung yang satu ini memang nggak pernah gagal menyajikan aneka menu kopi yang enak dan unik.

Dan lagi-lagi di kesempatan itu saya membeli sekaleng Es Kopi Hitam Apel-nya Makjay yang begitu berasa banget kopinya, nendang, dan juga menyegarkan karena rasa apelnya. Waktu itu di tenant Makjay ini terdapat satu kulkas besar yang menyajikan aneka produk kopi siap minum yang terdiri dari kopi susu dan menu kopi lainnya, termasuk Es Kopi Hitam Apel yang saya beli. Kemarin harga Es Kopi Hitam Apel ini saya beli dengan harga Rp28.000 satunya.

Bar Takeover di Common Grounds oleh Bapak Magic Indonesia!

Sebelum memutuskan untuk hadir di Jakarta Coffee Week 2025 ini, saya coba sempat cari-cari informasi di Instagram, tenant apa saja yang menarik untuk dikunjungi. Tapi waktu itu saya sempat lihat kalau salah satu influencer kopi yang sering mempromosikan kopi magic yaitu @efeneer atau yang terkenal dengan sebutan Bapak Magic Indonesia ini, akan melakukan bar takeover di stand Common Grounds.

Tapi di momen bar takeover kali ini, tidak menyajikan menu kopi magic seperti yang diprediksi, melainkan menu dirty latte dari Wombats, salah satu kedai kopi milik Bapak Magic Indonesia ini yang berlokasi di Wijilan, Yogyakarta. Karena sebelumnya belum pernah mencoba dan penasaran seperti apa rasanya dirty latte ini, akhirnya saya ikut mencobanya sekalian ketemu Bapak Magic Indonesia secara langsung di event Jacoweek 2025. Excited banget!

Adapun dirty latte yang disajikan oleh Wombats ini menggunakan biji kopi atau beans jenis Major Tom dari Common Grounds. Dinamakan dirty latte karena minuman kopi yang satu ini terdiri dari susu yang dingin di bagian bawah dan espresso panas yang ada di bagian atas dan dituangkan langsung bersama dengan susu tersebut, sehingga menghasilkan tampilan yang seolah-olah kotor atau dirty karena adanya gradasi warna yang tidak merata antara susu dengan espresso tersebut.

Yang menarik dari dirty latte kali itu adalah rasa dari susunya yang memiliki rasa seperti sticky mango rice khas Thailand yang biasanya hanya ada dalam menu makanan buah khas Thailand. Rasanya susunya unik banget, ada rasa seperti buah-buahan terutama mangga yang begitu harum dan manis. Dicampur dengan espresso panas yang pahit, menghasilkan perpaduan rasa yang unik dan tak terbayangkan sebelumnya. Tapi jujur sih perpaduan rasa antara susu dengan espressonya ini pas dan klop banget.

Beli Roti Macan

Roti Macan di event Jakarta Coffee Week 2025
Roti Macan di event Jakarta Coffee Week 2025

Selain kopi, salah satu tenant yang mau saya sambangi yaitu tenant kulinernya yaitu Roti Macan. Sebelumnya saya baru tahu Roti Macan ini dari omongan orang di sosmed, katanya Roti Macan ini rasanya enak banget. Tapi sayangnya kalau mau Roti Macan, harus pergi ke Bandung terlebih dahulu.

Tapi kali itu nggak perlu jauh-jauh ke Bandung karena Roti Macan buka stand juga di event Jacoweek 2025 ini. Roti Macan ini jadi salah satu stand kuliner yang paling menyita perhatian di event Jacoweek 2025 kali itu.

Di event Jacoweek 2025 ini, disediakan tiga paket Roti Macan. Paket pertama yaitu Paket A seharga Rp160.000 sebanyak 4 roti, dengan aneka rasa seperti cranberry cheese, parmesan choco, double choco, dan chicken floss spicy. Lalu ada Paket B seharga Rp200.000 dengan isi 5 roti dengan rasa cranberry cheese, parmesan choco, dan double choco. Serta ada Paket C seharga Rp 160.000 berisikan 4 roti dengan rasa cranberry cheese. Sayangnya waktu itu Paket A dan B sudah sold out. Jadi saya kebagiannya yang Paket C.

Pas Jacoweek 2025 kemarin, antrian Roti Macan ini asli panjang banget dibandingkan dengan tenant kuliner lainnya. Soal rasa, saya akui kalau rotinya ini memang enak banget, mirip seperti roti sourdough dengan kandungan serat yang lebih banyak daripada roti sourdough lainnya. Rasa krim cranberry-nya juga enak, lumayan manis dan creamy.

Makan Siang

Setelah puas muter-muter beberapa tenant di Jakarta Coffee Week 2025 ini, saya melipir sejenak untuk beristirahat sekalian makan siang. Waktu itu pas sampai ICE BSD saya belum sempat makan siang, justru langsung icip-icip kopi terlebih dahulu. Seharusnya sih dibalik biar nanti nggak kena asam lambung.

Tapi ya sudah, kali itu makan siang saya jatuh kepada mie kangkung dari Mie Kangkung Kite yang punya cabang di Blok M. Sebenarnya ada cukup banyak stand kuliner, tapi pilihan saya jatuh ke mie kangkung ini karena mau cari yang hangat-hangat.

Jajan Donat Labu dari Nama Donut

Nama Donut (Jacoweek 2025)
Nama Donut (Jacoweek 2025)

Terakhir sebelum pulang dari ICE BSD, ada salah satu tenant kuliner yang tidak bisa saya lewatkan begitu saja. Namanya Nama Donut, iya namanya memang begitu. Nama Donut ini adalah salah satu donat spesialis donat labu (pumpkin) yang belakangan ini lagi viral dan banyak direview oleh content creator juga.

Ada cukup banyak pilihan rasa yang tersaji, tapi kali itu saya cukup beli dua varian rasa saja yaitu rasa pistachio cream dan chocolate custard.

Dibandingkan dengan donat lainnya, donat labu dari Nama Donut ini begitu fluffy, empuk dan lembut, isinya juga banyak dan creamy. Kalau bagian dalam pada donat biasanya berwarna lebih putih saat digigit, kalau donat labu Nama Donut ini warnanya lebih kekuning-kuningan dan sedikit oranye, mungkin warna tersebut berasal dari labu yang dipakai sebagai bahan untuk membuat donat ini.

Dari segi rasa, untuk yang chocolate custard ini rasa coklatnya cukup kuat, rasanya ada ditengah-tengah antara rasa manis dengan pahit. Lalu untuk pistachio cream, rasa kacangnya juga berasa. Kalau pakai istilah saat ini, “rasa kacangnya ngacang banget”.

Ada Stand Matcha

Satu hal yang saya ketahui saat mengikuti acara Jakarta Coffee Week 2025 kali itu adalah terdapat juga tenant matcha yang buka stand disini. Ini unik banget karena tema utama dari acara ini adalah produk kopi serta produk turunannya yang berkaitan dengan pembuatan minuman kopi. Tapi ternyata, produk dan minuman matcha yang diibaratkan sebagai musuhnya kopi ini pun juga dipamerkan di event Jacoweek 2025 kali ini.

Sayangnya saat itu saya tidak ada niatan ataupun mengunjungi stand matcha yang ada di event Jacoweek 2025 ini. Bukan karena saya tidak suka matcha ya. Tentu saya juga suka minum matcha tapi memang belum saatnya saja.

Dan kalau dipikir-pikir karena ada stand matcha yang dibuka di event kopi ini, mungkin seharusnya nama eventnya jadi “Jakarta Caffeine Week” instead of “Jakarta Coffee Week” kali ya. Karena baik kopi maupun matcha sama-sama mengandung kafein, walaupun dengan efek yang berbeda.

Sedikit Unek-unek

Dibalik kemeriahan dan keseruan saat ikut di event Jakarta Coffee Week 2025 kali itu, ada beberapa unek-unek yang mau saya sampaikan disini. Tapi unek-unek kali ini tidak ada kaitannya langsung dengan event Jacoweek 2025 yang diikuti.

Salah satunya yaitu soal lokasi eventnya yaitu ICE BSD. Kemarin pas menghadiri event Jacoweek 2025 ini, terdapat sekitar 2-3 event lainnya yang diselenggarakan secara bersamaan. Ada salah satu eksebisi hewan (pets), dan ada juga acara wisuda dari salah satu universitas swasta. Jadi bisa kebayang betapa padat dan ramainya ICE BSD saat itu. Jalanan macet total bahkan hingga parkir dan tidak bergerak. Waktu itu saya ke ICE BSD naik ojek online langsung dari Pasar Modern Intermoda. Sebelum sampai ICE BSD, jalanan sudah dipenuhi dengan berbagai kendaraan yang hampir semuanya mengarah menuju ke ICE BSD.

Begitu pula dengan perjalanan pulangnya. Awalnya saya berencana untuk naik bus BSD Link dari halte ICE BSD ke Intermoda. Tapi saat itu jalanan macet total bahkan tidak bergerak sama sekali. Saking macetnya, bus BSD Link tersebut bahkan skip berhenti di halte bus ICE BSD. Padahal waktu itu sudah ada banyak banget orang yang menunggu untuk naik bus BSD Link ini. Mana headway-nya juga lama banget, hingga satu jam sekali. Ditambah dengan cuaca saat itu juga baru saja turun hujan. Jalanan di depan ICE BSD jadi makin keos karena kemacetan tersebut.

Penutup

Dari pengalaman menghadiri event Jakarta Coffee Week 2025 kali ini, akhirnya saya mendapatkan banyak pengalaman baru. Mulai dari menjajal minuman kopi yang unik dan baru seperti dirty latte, mencicipi aneka kopi aromatik, hingga menjajal aneka spot kulineran yang belum pernah saya coba sebelumnya. Secara umum, event ini setidaknya lebih baik dibandingkan dengan tahun 2024 yang lalu.

Tapi semoga saja, untuk tahun depan event ini setidaknya tetap di ICE BSD, atau kalau bisa di Jakarta saja, sesuai dengan nama eventnya. Jangan pindah ke NICE PIK, kejauhan soalnya.

About Author

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

error: Content is protected !!
Scroll to Top